Assalamu'alaikum
Menjadi jutawan hanya menabung? Pernah ga kalian menghayal atau memimpikan mendadak menjadi jutawan secara nyata? Bisa terjadi kalo kalian menyimak tulisanku sampai selesai.
Saya pun menonton dari awal sampai akhir untuk mengetahui cara mendapatkan hadiah GrandPrize dari SOBATKU. Ingin mengetahui lebih dalam cara menabung dan informasi lebih detail mengenai SOBATKU.
Sekilas Tentang Sobatku
SOBATKU merupakan singkatan dari Simpanan Online Sahabatku yang merupakan sebuah wadah yang memberikan tempat bagi masyarakat untuk menabung secara online berbasis aplikasi dari Koperasi Simpanan Pinjam Sahabat Mitra Sejati (KSP SMS) yang bisa dilakukan melalui smartphone yang kita miliki.
Dan Sobatku ini sudah diluncurkan sejak bulan Juli pada tahun 2017 silam bersamaan dengan Hari Koperasi Nasional di Kota Makassar. Sobatku ini berada dibawah Institusi Keuangan yang di pimpin oleh pengurus profesional, terpercaya serta didukung penuh oleh Bank Sahabat Sampoerna.
Jadi orang-orang ingin menabung di Sobatku karena aman dan terpercaya, bukan hanya itu aja banyak kejutan hadiah menanti seperti mendapatkan hadiah uang jutaan, puluhan juta sampai ratusan juta dan umroh. Sobatku memberikan kepuasan kepada nasabah jadi hadiah yang diberikan ga tanggung-tanggung dengan total hadiah sampai milyaran rupiah. Yang dimana melalui undian bulanan sepanjang tahun dan juga undian triwulan Grand Prize 100 juta dan paket hadiah UMRAH untuk 4 pemenang.
Selain ada hadiah utama, bisa berkesempatan mendapatkan hadiah dengan total ratusan hadiah berupa uang tunai sebesar 10 juta, 5 juta,1 juta, 500 ribu dan 100 ribu yang diundi setiap bulan untuk seluruh Nasabah Sobatku yang ada diseluruh Indonesia.
Cara mengikuti undian harus menabung dan caranya juga ga ribet hanya menabung senilai 50 ribu saja sudah bisa mengikuti undian Sobatku. Yang diadakan setiap bulannya sepanjang tahun.
SOBATKU memiliki program menabung bagi pengguna SOBATKU Premium yaitu BONUS SALDO 1.3 juta akan diberikan kepada member yang sudah nabung minimal 30 juta dan bersedia di lock selama 6 bulan. Hadiah bonus saldo ini berlaki kelipatan dan dapat kesempatan menang undian setiap bulan sepanjang tahun juga. Untuk lebih lengkapnya kalian bisa cek disini https://www.sobatku.co.id/hadiah-semangat-sobatku
Bedanya Sobatku dengan E-wallet
Kalo Sobatku yang aku jelaskan diatas sedangkan E-wallet itu merupakan produk yang biasanya digunakan sebagai dompet elektronik untuk menggantikan semua metode pembayaran dan mengarahkan para penggunanya untuk bertransaksi dan bukan untuk menabung.
Keuntungan Menabung di Sobatku
Keuntungan menabung di Sobatku apa aja sih banyak banget aku rincikan sebagai berikut :
1. Buka rekening bisa dari rumah, jadi pas buka rekening dipastikan terlebih untuk mendownload aplikasi di playstore terus cari Sobatku dan registrasi data kalian secara lengkap.
2. Nomor rekening adalah nomor handphone, pas awal pendaftaran masukin nomor handphone secara otomatis no rekeningmu adalah nomor handphone. Dipastikan untuk selalu aktif no hp kalian.
3. Menabung dan tarik tunai sangat mudah,kita bisa melakukan proses menabung atau tarik tunai dengan mudah karena bisa dilakukan melalui loket sahabat Alfamart/Alfamidi seluruh Indonesia.
4. Bebas biaya tidak dikenakan biaya apapun pada saat membuka rekening di sobatku dan tidak dikenakan biaya bulanan.
5.Transaksi semakin mudah kita bisa melakukan transaksi bayar atau beli berbagai kebutuhan dengan mudah.
6. Tersedia beragam fitur di aplikasi Sobatku jadi bisa membantu kita untuk menabung atau belanja.
7. Menabung Aman bisa dipastikan nabung di Sobatku akan diawasi oleh para profesional dan nasabah akan merasa terlindungi tabungannya.
Itu merupakan penjabaran dari 7 keuntungan menabung di Sobatku. Aku jelaskan fitur unggulan yang dimiliki oleh Sobatku untuk memanjakan para nasabahnya yaitu :
- Nabung melalui Bank Transfer (ATM, M-Banking, Internet Banking)
- Setor dan tarik tunai di Alfamart/Alfamidi
- Transfer ke sesama SOBATKU
- Transfer ke no HP
- Transfer ke rekening Bank
- Transfer terjadwal & berkala
- Bayar, Beli & Top Up Biller
- Pembayaran belanja di Alfamart dan merchant
- Menyalurkan pembayaran Donasi, Infaq dan Zakat
- SOBATKU premium, dengan limit nabung lebih besar
- Pembelian Asuransi ProGuard dari CIGNA
- Download Aplikasi SOBATKU di Play Store/App Store
- Klik “Daftar” pada Aplikasi SOBATKU
- Lengkapi data sesuai KTP dan pastikan foto selfie bersama KTP jelas dan terbaca
- Tunggu proses verifikasi identitas dan sistem di dukcapil.
- Setelah itu kita akan mendapatkan notifikasi melalui email dan SMS bahwa akun kita telah aktif.
- Login Aplikasi SOBATKU
- Klik Fitur “KSP SMS MEMBERSHIP”
- Klik “DAFTAR KSP SMS MEMBERSHIP”
- Klik tick mark konfirmasi telah membaca syarat dan ketentuan Anggota KSP Sahabat Mitra Sejati / KSP SMS Membership.
- Upload foto tanda tangan basah kita yang telah disiapkan terlebih dahulu di kertas. Klik LANJUTKAN.
- Klik OK sebagai konfirmasi pendebetan untuk Simpanan Pokok Rp 10.000,- dan Simpanan Wajib Rp 5.000,- (Pastikan saldo kamu minimal Rp 15.000,- agar proses registasi bisa berjalan lancar – nanti bisa dicek Menu “MUTASI REKENING”)
- Selanjutnya kita akan menerima kode OTP ke No HP. Masukan OTP tersebut lalu Klik OK.
- Kemudian kita akan mendapat notifikasi: “Selamat! Kamu sudah terdaftar KSP SMS Membership.